Lompat ke isi

Margaret Atwood

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Margaret Atwood

Atwood pada tahun 2015
Atwood pada tahun 2015
LahirMargaret Eleanor Atwood
18 November 1939 (umur 85)
Ottawa, Ontario, Kanada
Almamater
Periode1961–sekarang
Genre
Karya terkenal
Pasangan
Jim Polk
(m. 1968; c. 1973)
Pasangan serumah
(m. 1973; meninggal 2019)
Anak1

Margaret Eleanor Atwood CC OOnt CH FRSC (lahir 18 November 1939) adalah seorang penyair, novelis, kritikus sastra, penulis esai, penemu, guru, dan aktivis lingkungan Kanada.

Kehidupan

[sunting | sunting sumber]

Atwood lahir di Ottawa, Ontario, Kanada pada tanggal 18 November 1939. Ibunya bekerja sebagai ahli gizi dan ayahnya bekerja sebagai ahli entomologi. Ia sudah senang menulis sejak umur lima tahun. Setelah dewasa, ia pun melanjutkan pendidikan di Universitas Toronto dan lulus pada tahun 1961. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Radcliffe College dan memperoleh gelar magister Sastra Inggris pada tahun 1962.[1] Selain menulis, Atwood juga bekerja sebagai pengajar di beberapa universitas di Kanada dan Amerika Serikat.

Sejak 1961, ia telah menerbitkan 17 buku puisi, 16 novel, 10 buku non-fiksi, delapan koleksi fiksi pendek, delapan buku anak-anak, dan satu novel grafis, serta sejumlah edisi pers kecil dalam puisi dan fiksi. Atwood telah memenangkan banyak penghargaan dan penghargaan untuk tulisannya, termasuk Man Booker Prize, Arthur C. Clarke Award, Penghargaan Gubernur Jenderal, Franz Kafka Prize, dan National Book Critics dan PEN Center USA Lifetime Achievement Awards. Pada tahun 2003, enam cerita pendek karya Atwood diadaptasi oleh Shaftesbury Films untuk serial televisi antologi The Atwood Stories.[2]

Pada puisi-puisinya yang berjudul Double Persephone (1961), The Circle Game (1964), dan The Animal in That Country, Atwood menggambarkan mengenai suatu tingkah laku dari manusia mengenai keberadaan alam dan materialisme. Karya-karyanya yang berbentuk novel mengambil tema mengenai hubungan perempuan dengan dunia serta hubungan perempuan dengan orang-orang disekitarnya. Karyanya yang berjudul The Handmaid's Tale (1985) menceritakan mengenai seorang perempuan yang hidup dalam fenomena perbudakan seksual pada teokrasi Kristen yang represif. Selanjutnya, karyanya yang berjudul The Blind Assassin (2000) menggambarkan mengenai seorang wanita lansia yang menulis untuk menghilangkan rasa kebingungan mengenai saudaranya perempuannya yang bunuh diri. Selain itu, karya tersebut juga menggambarkan mengenai perannya dalam mempublikasikan novel yang ditulis oleh saudaranya tersebut.[3]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Margaret Atwood | Biography, Books, & Facts". Encyclopedia Britannica (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-03-20. 
  2. ^ "Atwood at large". The Globe and Mail, February 15, 2003.
  3. ^ "Margaret Atwood". Biography (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-03-20. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]