Lompat ke isi

Jackal (kendaraan)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari MWMIK)
MWMIK (Jackal)

Sebuah kendaraan Jackal diCamp Bastion, Afghanistan.
Jenis Kendaraan Beroda Lapis Baja
Negara asal United Kingdom
Sejarah produksi
Perancang Supacat
Spesifikasi
Berat 6,650 kg (14,66 pon)
Panjang 539 m (1.768 ft 4 in)
Lebar 200 m (656 ft 2 in)
Tinggi 197 m (646 ft 4 in) (tidak termasuk persenjataan)
Awak 4+1.

Perisai Zirah komposit tambahan
Senjata
utama
12.7mm heavy machine gun,or
Heckler & Koch GMG
Senjata
pelengkap
7.62 mm general purpose machine gun
Jenis Mesin 5.9 litre Cummins ISBe Euro3
185 bhp (134 kW)
Suspensi
Tulangan ganda independen, pegas tekanan udara dan shock absorber eksternal (2 per roda) dengan ketinggian dudukan yang berbeda.
Kecepatan 130 km/h (81 mph)

Jackal atau MWMIK (diucapkan EmWimmick) atau Mobility Weapon-Mount Kit Installation adalah sebuah serial dari kendaraan yang dirancang dan dikembangkan oleh Supacat Ltd di pabrik mereka di Honiton, Devon (INGGRIS) untuk digunakan oleh Tentara Inggris dan Royal Air Force Resimen.[1] Supacat rebranding ulang nama mereka menjadi SC Group pada bulan September 2015, merk Supacat sendiri dipertahankan untuk kelompok inti bisnis pertahanan.[2]

Peran utama dari kendaraan ini sendiri di Angkatan Darat adalah pengintaian medan tempur jarak jauh, serangan cepat dan peran bantuan tembakan di mana mobilitas, daya tahan dan kemampuan manuver menjadi hal yang paling penting - dan hal ini juga telah digunakan untuk perlindungan konvoi.

Beberapa batch produksi secara kecil dimanufaktur di pabrik Honiton tetapi skala yang lebih besar diproduksi oleh sebuah perusahaan di Plymouth yaitu DML (bagian dari Babcock Marine Services, yang dimiliki oleh Babcock International Group). Awal dari order tersebut jumlahnya sampai 100 unit[3] dan diumumkan pada tanggal 27 juni 2008 dan MOD akan memesan lebih lagi yaitu sebanyak 72 unit.[4] Pada tanggal 23 Jun 2010 telah diumumkan oleh Kementerian Pertahanan bahwa ada pesanan tambahan 140 unit Jackal 2 yang sedang dipesan, dan menurut sumber yang sama ini akan membawa jumlah Jackal yang berdinas hingga 500 unit.[5]

MWMIK dapat membawa peningkatan muatan dan bahan bakar dibandingkan dengan pendahulunya, yang memungkinkan untuk membawa jumlah yang lebih besar dari peralatan tambahan dan perlindungan jarak yang lebih jauh, dan hal ini dapat mendukung dirinya sendiri dan kru-nya untuk jarak lebih dari 497 mi (800 km).

Saat ini operator

[sunting | sunting sumber]
  • – ~500

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "RAF - Jackal". Royal Air Force. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-08-14. Diakses tanggal 2018-01-21. 
  2. ^ "SC Rebrand takes Supacat into new era". SC Group. 2014-09-10. Diakses tanggal 2015-09-28. 
  3. ^ "Awesome firepower and agility puts Jackal in class of its own". Ministry of Defence. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-08-17. 
  4. ^ "Range of new Defence Equipment unveiled at giant event". Ministry of Defence. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-08-17. 
  5. ^ "defencenews.com". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-07-31. Diakses tanggal 2018-01-21. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]