Rebut kembali kendali internet bersama kami

Mozilla berkomitmen untuk mengembalikan kendali atas internet kepada para penggunanya.

Sekelompok pemikir duduk melingkar di lantai, saling berbagi gagasan

Bersama, kita bisa memastikan internet tetap mudah diakses, aman, dan gratis — untuk semua orang.

Baca Manifesto kami

  • Mendukung

    Kami mendukung pengembangan produk yang lebih baik dan mendorong pemerintah serta perusahaan teknologi untuk bertanggung jawab atas apa yang mereka hasilkan.

  • Penelitian

    Kami menggali wawasan, mengadakan kampanye untuk meningkatkan kualitas produk, dan mendorong kebijakan yang sesuai dengan kepentingan Anda.

  • Membangun

    Kami menciptakan produk yang memungkinkan Anda memiliki kendali penuh — seperti Firefox, Fakespot dan lainnya.

  • Mendanai

    Kami mendanai dan berinvestasi pada talenta serta upaya yang mendorong perkembangan teknologi, internet, dan AI ke arah yang lebih baik.

Baca berita & artikel Mozilla terbaru

Mari bersama-sama membangun masa depan yang lebih adil

Lihat bagaimana kami mengembangkan lingkungan daring yang beragam, inklusif, dan dapat diakses oleh semua orang.

Baca tentang komitmen kami

Bergabunglah bersama kami dan ciptakan perubahan

AI yang tepercaya, Common Voice, Federated Learnings. Karyawan Mozilla di tengah percakapan. Karyawan Mozilla minum kopi. Karyawan Mozilla berkolaborasi.

Bergabunglah dengan tim kami untuk mendorong batas kemungkinan — tanpa mengorbankan nilai-nilai yang penting.

Dukungan komunitas, sumber motivasi kami

Mozilla adalah komunitas global yang terdiri dari relawan, mitra, dan kontributor penuh semangat yang telah bersama-sama membangun, melindungi, dan membentuk internet sejak tahun 1998.

Mulai dari menulis kode dan menemukan bug, hingga memperjuangkan privasi dan menjaga internet tetap terbuka untuk semua — anggota komunitas kami adalah inti dari segala yang kami lakukan. Semangat dan dedikasi mereka menginspirasi kami setiap hari.

Orang dengan tas laptop dan lanyard Mozilla.