Academia.eduAcademia.edu

Acak berstrata

Acak bertingkat : -          Dimaksudkan agar semua perbedaan dalam populasi terwakili -          Tingkat dalam hal ini dapat berkaitan dengan jenjang pangkat, penghasilan, struktur pemerintahan dan sebagainya -          Pemilihan pada tiap tingkat dilakukan sesuai dengan pemilihan sampel acak sederhana -          Jumlah sampel pada tiap strata dapat dilakukan secara pukul rata atau proporsional  –          Contoh : Untuk mengetahui pendapat pemilih muda pada pemilu Indonesia 2013, maka lembaga survey memintai pendapat pemilih muda di Provinsi Sumsel sejumlah 1000 responden. Dengan komposisi 60% adalah pelajar SMA dan 40% lainnya adalah anak-anak yg tidak mengenyam pendidikan SMA. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui opini orang-orang yangg diasumsikan lebih terpelajar. -          Kelebihan: lebih tepat dalam menduga populasi karena variasi pada populasi dapat terwakili oleh sampel. -      Kekurangan: harus memiliki informasi dan data yang cukup tentang variasi populasi penelitian, kadang-kadang ada perbedaan jumlah yang besar antar masing-masing strata/lapisan/tingkat Pengertian Stratified Random Sampling Stratified Random Sampling adalah cara mengambil sample dengan memperhatikan strata (tingkatan) di dalam populasi. Dalam stratified data sebelumnya dikelompokan kedalam tingkat-tingkatan tertentu, seperti: tingkatan tinggi, rendah, sedang/baik, jenjang pendidikan kemudian sample diambil dari tiap tingkatan tersebut. Karena unsur populasi berkarakteristik heterogen dan heterogenitas tersebut mempunyai arti yang signifikan pada pencapaian tujuan penelitian, maka peneliti dapat mengambil sampel dengan cara ini. Misalnya, seorang peneliti ingin mengetahui sikap manajer terhadap satu kebujakan perusahaan. Dia menduga bahwa manajer tingkat atas cenderung positif sikapnya terhadap kebijakan perusahaan tadi. Agar dapat menguji dugaannya tersebut, maka setidaknya sampel terdiri atas para manajer tingkat atas, menengah dan bawah. Dengan teknik sampel random distratifikasikan, maka dia akan memperoleh manajer diketiga tingkatan tersebut, yaitu stratum manajer atas, memengah dan bawah. Dari stratum tersebut dipilih sampel dengan cara acak. Ilustrasi Teknik Sampling Berstrata Metode Stratified Random Sampling Populasi dikelompokan menjadi sub-sub populasi berdasarkan kriteria tertentu yang dimiliki usur populasi. Masing-masing sub populasi diusahakan homogen. Dari masing-masing sub selanjutnya  diambil sebagian anggota secara acak dengan komposisi proporsional/disproporsional. Total anggota yang diambil ditetapkan sebagai jumlah anggota sample penelitian. Keuntungan dan Kerugian Metode Stratified Random Sampling Keuntungan/Kelebihan: Penduga varians biasanya dapat direduksi karena varians observasidalam tiap strata biasanya lebih kecil dari varians populasi secarakeseluruhan. Biaya pengumpulan dan analisis data seringkali dapat diperkecil dengan adanya pembagian populasi yang besar menjadi strata-strata yang lebih kecil. Estimasi yang terpisah dapat diperoleh untuk strata secara terpisah tanpa harus melakukan penarikan sampel yang lain maupun pengambilan sampel tambahan. Nilai estimasi dengan presisi lebih tinggi, baik untuk setiap strata maupun untuk populasi secara keseluruhan atau dengan kata lain taksiran mengenai karakteristik populasi lebih tepat. Tiap strata bisa dianggap sebagai populasi tersendiri sehingga presisiyang dikehendaki maupun penyajiannya bisa tersendiri. Masalah penarikan sampel dapat berbeda dalam bagian populasiyang berbeda. Metode ini akan efisien dalam memberikan hasil yang lebih baik dari acak sederhana jika variasi (standar deviasi) populasi dalam kelompok-kelompok lebih kecil dari standar deviasi keseluruhan populasi. Sampel yang terambil akan mampu memberikan informasi yang lebih baik dan lebih banyak karena perbedaan antar kelompok juga dapatdilakukan. Secara administratif, pelaksanaannya lebih mudah dari acaksederhana. Untuk jumlah sampel yang sama, stratified random sampling lebih efisien dibanding simple random sampling. Selain meningkatkan efisiensi, stratified random sampling jugadigunakan untuk memastikan kategori-kategori yang proporsinya kecildalam populasi cukup terwakili. Kelemahan/Kerugian: Sering tidak ada informasi awal yang tepat sebagai dasar pengelompokkan, akibatnya strata yang dibuat tidak sesuai dengantujuan. Pengenalan terhadap populasi yang akan diteliti untukmenentukan ciri heterogenitas yang ada pada populasi. Harus dibuat kerangka sampel terpisah dan berbeda untuk tiapkelompok. Sehingga dibutuhkan daftar populasi setiap strata. Jika daerah geografisnya luas, biaya transportasi tinggi Stratified random sampling dibagi menjadi 2 macam: Proportional stratified random adalah cara pengambilan sampel populasi yang mempunyai anggota/unsur yang tidak homogen dan berstrata secara proporsional dari setiap elemen populasi yang dijadikan sampel dan pengambilan sampel dilakukan secara random. Disproportional stratified random adalah suatu cara pengambilan sampel secara acak tanpa memperhatikan besar kecilnya perimbangan yang terdapat pada strata dalam populasi. Contoh Metode penarikan sampel dengan teknik stratified random sampling Demikian, Semoga Bermanfaat. Have FUN. Tag : Teknik Sampling