Lompat ke isi

Samsung Galaxy S24

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Samsung Galaxy S24 adalah serangkaian smartphone berbasis Android kelas atas yang dirancang, dikembangkan, diproduksi, dan dipasarkan oleh Samsung Electronics sebagai bagian dari seri Galaxy S andalannya. Ponsel ini dirilis secara resmi pada 17 Januari 2024 di acara "Galaxy Unpacked" yang bertajuk "Galaxy AI is coming" di San Jose, Amerika Serikat pukul 10.00 waktu setempat.[1]

Samsung Galaxy S24 ini dibekali dengan teknologi Galaxy AI, yang terdiri dari tiga seri yaitu Galaxy S24, Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra.[1]

Spesifikasi Samsung Galaxy S24

[sunting | sunting sumber]

Samsung Galaxy S24 memiliki dimensi 147 x 70,6 x 7,6 mm dengan berat sebesar 167 gram. Untuk layar, Samsung Galaxy S24 reguler mengusung panel Dynamic LTPO AMOLED 2X 6,2 inci dengan resolusi Full HD Plus (2340 x 1080 piksel). Layar itu telah dilapisi dengan kaca Gorilla Glass Victus 2 dan mendukung adaptif refresh rate 1-120Hz, tingkat kecerahan layar puncak (peak brightness) hingga 2.600 nits, Vision Booster, dan HDR10+.[2]

  • Dimensi:147 x 70.6 x 7.6 mm
  • Berat: 167 mg
  • Kaca pelindung: Gorilla Glass Victus 2
  • Layar: Dynamic LTPO AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 2600 nits (peak)

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b Media, Kompas Cyber (2024-01-17). "Galaxy Unpacked 2024 Digelar Kamis Dini Hari Nanti, Debut Samsung S24 "Galaxy AI" Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2024-01-20. 
  2. ^ Media, Kompas Cyber (2024-01-20). "Spesifikasi Samsung Galaxy S24 "Reguler": Kamera, Chipset, Baterai, dan Lainnya". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2024-01-20.