Clift Sangra
Clift Sangra | |
---|---|
Lahir | Clift Andro Natalia 25 Desember 1965 Cilacap, Jawa Tengah, Indonesia |
Nama lain | Clift Sangra |
Pekerjaan | Pemeran |
Tahun aktif | 1982—sekarang |
Suami/istri | Nana Mahliana Hasan (m. 2009) |
Anak | 3 |
Clift Andro Natalia, yang dikenal sebagai Clift Sangra (lahir 25 Desember 1965) adalah pemeran Indonesia.
Karier
Di awal kariernya ia mendapat tawaran sebagai peran utama dalam film Sangkuriang dengan didampingi Suzanna (yang kemudian menjadi istrinya).[1] Dalam film tersebut mereka mulai menjalin cinta dan menuju ke pelaminan. Film yang dimainkannya kebanyakan bertema laga dan misteri serta disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra.
Kehidupan pribadi
Clift menikah dengan Suzzanna pada bulan Mei 1983 ketika ia belum genap berumur sembilan belas tahun di gereja Santa Maria Fatima, Magelang.[2] Pernikahan berlangsung sampai Suzzanna meninggal pada tahun 2008.[3]
Clift Sangra terlibat kasus penembakan terhadap F.X. Abriyarso Boyoh, suami dari Kiki Maria, anak Suzzanna dari pernikahannya dengan aktor Dicky Suprapto.[4] Karena kasus tersebut Clift Sangra divonis 4 bulan penjara oleh Pengadilan Negeri Magelang.[5]
Pada 9 Agustus 2009, Clift menikah lagi dengan Nana Mahliana Hasan, seorang SPG keturunan Banjar. Pernikahan tersebut dilakukan secara siri karena perbedaan agama.[6][7] Pasangan ini sejak itu telah dikaruniai seorang anak pada tahun 2011.[8] Sebelumnya, Clift dan Suzzanna telah mengadopsi anak, Rama Yohanes yang diketahui telah bergabung dengan TNI Angkatan Darat pada tahun 2015.[9]
Filmografi
Film
Tahun | Judul | Peran | Catatan | Ref. |
---|---|---|---|---|
1982 | Sangkuriang | Sangkuriang | Karya debut | |
1983 | Kupu-Kupu Putih | Ferdi | ||
Perkawinan Nyi Blorong | Pangeran Teja Arum | |||
Barang Terlarang | Rudi | |||
1984 | Dia Sang Penakluk | Anton | ||
1986 | Freedom Force | |||
1990 | Tapak-Tapak Berdarah | |||
1991 | Ajian Ratu Laut Kidul | Ki Jagasatru | ||
Perjanjian di Malam Keramat | Hendro | |||
2008 | Hantu Ambulance | Prasetyo | ||
2018 | Suzzanna: Bernapas dalam Kubur | Pak Bekti | ||
2021 | Bangkitnya Mayit: The Dark Soul | Koswara | ||
2023 | Suzzanna: Santet Ilmu Pelebur Nyawa |
- Keterangan
Serial televisi
Tahun | Judul | Peran | Catatan | Ref. |
---|---|---|---|---|
1996 | Deru Debu | Bambang | ||
2003 | Selma & Ular Siluman |
Referensi
- ^ Ditunjuk Jadi Ahli Waris, Clift Sangra Tak Banyak Bicara[pranala nonaktif permanen]
- ^ Kiki Maria: `Kasihan Mama`
- ^ Clift Vs Kiki, Perseteruan Makin Seru[pranala nonaktif permanen]
- ^ Kasus penembakan terhadap FX Abriyarso Boyoh[pranala nonaktif permanen]
- ^ Vonis terhadap Clift Sangra
- ^ Clift-Nana Beda Agama[pranala nonaktif permanen]
- ^ Beda Agama, Clift Sangra Nikah Siri[pranala nonaktif permanen]
- ^ Clift Sangra: Arumi Tak Pantas Jadi Sundel Bolong
- ^ Anak Tunggal Clift Sangra dan Almarhum Suzanna Jadi Prajurit TNI[pranala nonaktif permanen]